Sekolah Adiwiyata adalah sekolah yang diidam-idamkan oleh setiap sekolah, sekolah yang sejuk rindang, nyaman, dan tenang merupakan tempat belajar yang sangat dirindukan oleh siswa ketika balajar. Sementara setiap sekolah Adiwiyata harus mempunyai syarat-syarat tertentu agar sekolah tersebut dikenal atau dijuluki sekolah Adiwiayata. Secara langsung sekolah tersebut harus bersih, teratur, bebas dari pemborosan dan pembakaran. Tidak ada sampah yang dibuang begitu saja. Salah satu tujuan Adiwiyata yaitu untuk memelihara kelestarian hidup secara menyeluruh dengan menghindarkan hal-hal yang merusak kelangsungan hidup manusia.
SMPN 2 Tiku merupakan SMPN yang sangat giat-giatnya membenahi diri, untuk menuju sekolah Adiwiyata Tingkat Propinsi. Berbagai fasilitas telah diada untuk memenuhi sekolah sebagai sekolah Adiwiyata, seperti Greenhouse, pengomposan, dan berbagai kegiatan yang menunjang Adiwiyata. Aprianto Kepala SMPN2 Tiku dengan semangat membagi job kerja dengan guru-guru untuk melengkapi dokumen Adiwiyata.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.